Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina Terima Kunjungan Keluarga Besar Persekutuan Tomra Passo Amaory


Ambon - Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) IX Ambon, Brigadir Jenderal TNI (Mar) Said Latuconsina M.M., M.T., M.Tr.Opsla menerima kunjungan dari Keluarga Besar Persekutuan Tomra Passo Amaory, audiensi yang dilaksanakan di lobi Mako Lantamal IX Desa Halong, Kec. Baguala, Kota Ambon membahas kegiatan Tomra Panggil Pulang. Selasa (31/10/2023)


Desa Tomra yang berlokasi di Kecamatan Pulau Leti, Kabupaten Maluku Barat Daya, Provinsi Maluku ini memiliki penduduk yang tersebar di wilayah Indonesia termasuk di Kota Ambon. Acara adat Panggil Pulang ini bertujuan agar warga asli Desa Tomra bisa kembali pulang ke kampung halamannya.


Acara Adat "Panggil Pulang" Perantauan yang bermula dari generasi ke generasi. Dari orang tua atau nenek moyang yang sudah keluar desa puluhan tahun lamanya. Membentuk kehidupan di luar hingga beranak-cucu. Persekutuan Tomra Passo Amaory memanggil mereka dari perantauan dan menyambut mereka yang pulang setelah sekian lama hidup di luar desa. 


Brigjen Said Latuconsina memberikan apresiasi atas kegiatan tersebut dalam melestarikan budaya Maluku.


"Terimakasih atas kunjungan basudara sekalian ke Lantamal IX, kunjungan ini sangat berarti bagi kami karena menaruh kepercayaan kepada TNI Angkatan Laut khususnya Lantamal IX Ambon dalam memberikan saran masukan serta dukungan untuk kelancaran acara Tomra Panggil Pulang ini, semoga acara tersebut dapat terselenggara dengan aman dan sukses, serta menjadi momen mempererat tali kekeluargaan sesama keluarga besar Persekutuan Tomra Amaory dimanapun berada.


(Tim/Red)

Post a Comment

Previous Post Next Post