Selaku Ketua INKAI, Dandim Tabanan Hadiri Acara Pemberian Penghargaan Kepada Atlet dan Pelatih Berprestasi .



Tabanan - Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Taufiq Hasan, S.I.P., yang diwakili Perwira Seksi Operasi Kapten Chb I Gede Resmanto menghadiri kegiatan pemberian penghargaan/bonus kepada Atlet dan Pelatih/Cabor berprestasi pada PORPROV Bali XV 2022 di Gor Debes Tabanan Banjar Gerokgak Gede Desa Delod Peken Kecamatan Tabanan, Jumat, (17/3/2023). 


Hadir dalam acara tersebut Bupati Tabanan Dr..I Komang Gede Sanjaya SE,MM, Ketua DPRD Kabupaten Tabanan yang diwakili Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Tabanan (Putu Eka Nurcahyadi), Camat Tabanan, Dandim 1619/ Tabanan diwakili Kapten Chb I Gede Resmanto, Kapolres Tabanan diwakili, Ketua Pengadilan Negeri Tabanan diwakili, Kepala Kejaksaan Negeri Tabanan diwakili, Sekda Kabupaten Tabanan, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tabanan,bKepala Inspektorat Kabupaten Tabanan, Kepala Bapelitbang Kabupaten Tabanan,bKepala Bakuda Kabupaten Tabanan,vKetua Komisi IV DPRD Kabupaten Tabanan,bKabag Umum Setda Tabanan, Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekda Tabanan, Ketua Umum Cabang Olahraga Kabupaten Tabanan, Cabor Peraih Mendali, Dewan Kehormatan KONI Kabupaten Tabanan dan Dewan Penyantun KONI Kabupaten Tabanan.


Saat dikonfirmasi Kapten Chb I Gede Resmanto mengatakan bahwa kegiatan pemberian penghargaan/bonus kepada Atlet dan Pelatih/Cabor berprestasi, ini sangat penting untuk dilaksanakan,selain untuk memberikan penghargaan kepada atlet yang berprestasi kegiatan ini juga bertujuan untuk menumbuhkan semangat dan daya juang yang tinggi untuk meraih prestasi yang setinggi tingginya kepada generasi muda.terang Kapten Chb I Gede Resmanto.


" Kapten Chb I Gede Resmanto juga menambahkan "kegiatan ini perlu terus ditingkatkan agar generasi muda dapat selalu berjuang dan berprestasi dalam ajang olah raga dan memiliki daya tanding yang kuat, untuk mengharumkan nama kabupaten khususnya dan mengharumkan nama bangsa di mata dunia di bidang olah raga' tegasnya


Tentunya meraih itu semua harus penuh dengan perjuangan dengan latihan yang sungguh – sunguh serta dengan disiplin yang tinggi karena setiap perjuangan pasti akan mendapatkan hasil yang sepadan dengan perjuangan. Pungkasnya  (*)

Post a Comment

Previous Post Next Post